"SERAYA membutuhkan kerjasama yang terkoordinasi dengan baik."
SERAYA atau skema pengembangan perkebunan sawit rakyat merupakan langkah progresif yang menjanjikan peningkatan kesejahteraan petani dan kemajuan sektor perkebunan sawit.
Demikian dikatakan Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sumarera Utara (Sumut), Khoirul Muttaqien, saat pelincuran SERAYA, dan mengawali penerapannya di Kabupaten Labuhanbatu Selatan (Labusel), Sumut.
Dalam sebuah keterangan resmi kepada para wartawan di Medan, Rabu (31/7), Khoirul Muttaqien menjelaskan program SERAYA adalah sebuah program kredit usaha rakyat (KUR) bagi para petani sawit.
KUR dalam program SERAYA ini, kata dia, dikerjasamakan dengan PT Bank Sumut yang merupakan badan usaha milik daerah (BUMD) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut.
Peluncuran program SERAYA itu sendiri ditandai dengan ditandatanganinya nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) dengan. pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labusel.
MoU itu sendiri dilakukan di Kotapinang, ibukota Labusel, dan mengusung tema "Dukungan Industri Jasa Keuangan terhadap Pengembangan Ekonomi Daerah Melalui Sektor Kelapa Sawit".
Kegiatan yang diselenggarakan pada hari Selasa (30/7) itu, kata Khoirul Muttaqien, dihadiri oleh berbagai pihak yang terkait dengan industri kelapa sawit di daerah tersebut, termasuk Bupati Labusel, H. Edimin.
Di acara itu Khoirul Muttaqien menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah, lembaga keuangan, dan para petani untuk memaksimalkan potensi ekonomi daerah melalui sektor kelapa sawit.
Kata dia, SERAYA membutuhkan kerjasama yang terkoordinasi baik antara asosiasi perkebunan sawit, koperasi, perbankan, BPJS Ketenagakerjaan, dan pemerintah daerah.
Dari situ, kata dia, SERAYA akan memfasilitasi akses petani sawit ke arah pembiayaan yang lebih baik, efisien, berkelanjutan, dan tanggap dalam memberikan perlindungan bagi petani sawit dan para pekerjanya.
Dalam kesempatan itu Khoirul Muttaqien menyampaikan terima kasih atas dukungan industri jasa keuangan terhadap pengembangan ekonomi daerah.
"Yang dalam kesempatan ini didukung penuh oleh Bank Sumut dan BPJS Ketenagakerjaan demi menyukseskan program SERAYA ini," tegas Khoirul Muttaqien.