Ilustrasi petani sawit di Sumut. Foto: bisnis.com
Medan, myelaeis.com - Setelah beberapa pekan mengalami penurunan, Minggu ini harga kelapa sawit di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) khususnya sawit plasma, mengalami kenaikan, dan dibeli seharga Rp3.435.79/kg.
Dibandingkan Minggu sebelumnya, harga yang ditetapkan Dinas Perkebunan Sumut itu naik sebesar Rp52,58/kg. Dimana sebelumnya harganya hanya Rp3.382.97/kg.
Naiknya harga ini, kata Ketua Apkasindo Sumut, Gus Dalhari Harahap, disebabkan meningkatnya harga CPO. CPO pekan ini dibeli Rp13.915,19/kg.
"Harga CPO naik sehingga harga TBS ikut terdongkrak," ujarnya, Senin (24/11)
Kemudian harga kernel pekan ini dibeli Rp11.408,05/kg. Sementara untuk indeks K ditetapkan sebesar 93,30%.
Harga sawit plasma ini cenderung lebih tinggi ketimbang harga sawit swadaya di Sumut. Rata-rata harga sawit swadaya dibeli Rp2.860- Rp3.235/kg.
Berikut rincian harga TBS kelapa sawit plasma Sumut pekan ini :
Usia 3 tahun Rp2.662.65/kg
Usia 4 tahun Rp2.915.45/kg
Usia 5 tahun Rp3.087.78/kg
Usia 6 tahun Rp3.175.15/kg
Usia 7 tahun Rp3.203.82/kg
Usia 8 tahun Rp3.289.32/kg
Usia 9 tahun Rp3.351.40/kg
Usia 10-20 tahun Rp3.435.79/kg
Usia 21 tahun Rp3.428.83/kg
Usia 22 tahun Rp3.383.39/kg
Usia 23 tahun Rp3.349.64/kg
Usia 24 tahun Rp3.237.98/kg
Usia 25 tahun Rp3.138.01 /kg.***






