https://myelaeis.com


Copyright © myelaeis.com
All Right Reserved.
By : Aditya

Berita > Ragam

Mukomuko Sudah Dua Kali Dapat DBH Sawit, Ini Besarannya Tiap Tahun

Mukomuko Sudah Dua Kali Dapat DBH Sawit, Ini Besarannya Tiap Tahun

Pembangunan jalan di Kabupaten Mukomuko. Foto: Dok. Elaeis

"Semoga peningkatan jalan ini bisa mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat."

SAPUAN, Bupati Mukomuko, Provinsi Bengkulu, mengatakan daerah yang ia pimpin sejauh ini sudah dua kali menerims dana bagi hasil (DBH,) sawit dari pemerintah pusat.

'Pada tahun 2023, alokasi DBH sawit untuk daerah ini mencapai Rp 16 miliar, sedangkan pada tahun 2024 ini, jumlahnya meningkat menjadi Rp 14 miliar," ujarnya.

Menurut Sapuan, pihaknya akan memfokuskan anggaran tersebut untuk pembangunan infrastruktur jalan masyarakat. Hal itu dilakukan guna meningkatkan aksesibilitas masyarakat.


"Dana sebesar Rp 30 miliar dari anggaran DBH sawit akan kita manfaatkan secara optimal untuk pembangunan infrastruktur," ujar Sapuan, Jumat (29/3)

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Mukomuko, Apriansyah ST MT mengatakan, dana DBH sawit senilai Rp 30 miliar tersebut akan dialokasikan untuk peningkatan kualitas jalan di beberapa titik strategis. Salah satunya adalah ruas jalan di Desa Air Hitam menuju Desa Teluk Bakung, Kecamatan Pondok Suguh.

"Ada beberapa ruas jalan yang akan ditingkatkan menggunakan DBH sawit diantaranya jalan Desa Air Hitam menuju Desa Teluk Bakung, Kecamatan Pondok Suguh," ujar Apriansyah.

Selain itu, Apriansyah menambahkan, peningkatan ruas jalan juga akan dilakukan di jalan menuju Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah dari Trans Bandep Desa Pondok Batu menuju Desa Selagan Jaya. Kemudian peningkatan ruas jalan Sultan Takdir Kalifatullah di Kelurahan Banda Ratu, Kecamatan Kota Mukomuko.

"Proyek ini membutuhkan dukungan dari semua pihak, terutama masyarakat di wilayah yang terdampak pembangunan," tambah Apriansyah.

Apriansyah berharap, dengan alokasi dana sebesar Rp 30 miliar dari DBH sawit, pembangunan infrastruktur jalan tersebut dapat meningkatkan konektivitas dan mobilitas masyarakat Kabupaten Mukomuko secara signifikan. Hal ini juga diharapkan dapat mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat.

"Semoga peningkatan jalan ini bisa mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat setempat," pungkasnya.

 

BACA BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS