"Tentu ini juga program kita jika nanti direstui menjadi Bupati Merangin."
PEMBANGUNAN pabrik kelapa sawit (PKS) mini merupakan salah satu target dari para petani yang tergabung dalam Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi,
"Di mana hadirnya PKS ini berpotensi untuk menstabilkan harga. Sehingga petani akan lebih sejahtera," ujar Ketua Apkasindo Merangin, Joko Wahyono, Minggu (19/5).
Pria yang saat ini juga bertekad maju dalam Pemilihan Bupati Merangin itu mengatakan pihaknya menargetkan PKS mini tersebut nantinya terbangun di setiap kecamatan yang ada di Merangin. Hal ini bertujuan agar pemerataan harga TBS dan kesejahteraan petani semakin dirasakan.
"Tentu ini juga program kita jika nanti direstui menjadi Bupati Merangin. Nantinya hasil PKS mini ini akan ditampung di BUMD yang kemudian akan mengelola minyak CPO untuk diekspor. Ini bukan mustahil untuk dilakukan jika memang kesiapan petani matang," paparnya
"Bukan hanya CPO, nantinya juga akan diikuti oleh pabrik minyak goreng yang tentu akan memenuhi kebutuhan minyak goreng di Merangin sendiri," sambung pria yang disapa sebagai Presiden Sawit di daerahnya tersebut.